
GenPI.co - Bulan Februari menjadi momen penuh keajaiban untuk klub Manchester United.
Hal tersebut dipastikan setelah Manchester United meraih kemenangan dramatis di kandang Wolves.
Pada laga lanjutan Liga Primer Inggris 2023/24 pekan ke-22, Jumat (2/2) dini hari WIB, Man United meraih kemenangan 4-3 atas Wolves di Molineux Stadium.
BACA JUGA: Rekor Buruk 54 Tahun Lalu Menodai Kemenangan Telak Man Utd di Piala FA
Marcus Rashford membuka keunggulan Man United pada menit kelima, sebelum digandakan oleh Rasmus Hojlund pada menit ke-22.
Wolves sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 lewat gol Pablo Sarabia pada menit ke-71.
BACA JUGA: Ditendang Man Utd, Jadon Sancho Catat Fakta Unik di Dortmund
Namun, Man United kembali meraih keunggulan pada menit ke-75 lewat aksi Scott McTominay.
Tuan rumah Wolves berhasil menyamnakan kedudukan menjadi 3-3 lewat gol yang dicetak Max Kilman (85') dan Pedro Neto (90+5').
BACA JUGA: Cuma Menang 2-0 Lawan Wigan, Pemain Man Utd Kecewa
Keajaian datang untuk Man United. Kobbie Mainoo keluar sebagai pahlawan kemenangan lewat golnya pada menit ke-90+7 sekaligus mengunci kemenangan menjadi 4-3.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News