
GenPI.co - Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung tidak gentar masuk ke dalam grup nekara pada ajang BWF World Tour Finals 2023.
Gregoria menjadi satu-satunya tunggal putri Indonesia yang mengikuti turnamen elit akhir tahun itu.
Tunggal putri peringkat tujuh dunia itu berhak mengikuti BWF World Tour Finals 2023 berkat perolehan poin pertandingan yang mencukupi.
BACA JUGA: Kekuatan Pola Pikir Penting untuk World Tour Finals, Kata Gregoria
Dari hasil undian yang dilakukan di Hangzhou, China, Gregoria menempati Grup A bersama dengan tunggal putri dunia yang terkenal sulit dikalahkan yaitu Tai Tzu Ying dari Taiwan, serta dua wakil Korea Selatan yaitu An Se Young dan Kim Ga Eun.
Pada Grup B diisi oleh Beiwen Zhang dari Amerika Serikat, Carolina Marin asal Spanyol dan dua wakil tuan rumah Chen Yu Fei serta Han Yue.
BACA JUGA: Tatap World Tour Finals, Gregoria Mariska Fokus Pemulihan Cedera
Masuk ke dalam grup neraka, Gregoria tidak ambil pusing karena baginya masuk grup mana pun sama-sama sulit.
"Mau pilih grup A dan grup B bisa dibilang sama-sama 'neraka'. Jadi kalau dari saya karena tahun lalu sudah merasakan main di World Tour Finals, semoga tahun ini jauh lebih siap terutama ketika kondisi di lapangannya," ujar Gregoria dikutip dari PBSI, Selasa (12/12).
BACA JUGA: Juara Kumamoto Masters 2023, Gregoria Mariska Tak Bisa Berkata-kata
Pada pertandingan pertama partai penyisihan grup, Rabu (13/12), Gregoria akan menghadapi Tai Tzu Ying.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News