
GenPI.co - Kegiatan senam bugar ceria yang diadakan Komunitas Warung Tegal (Kowarteg) Dukung Ganjar berlangsung meriah dan disambut positif.
Hal itu terlihat dari banyaknya peserta dan antusias warga yang ikut dalam senam sehat yang diinisiasi sukarelawan Ganjar Pranowo itu.
Ada pun senam bugar ceria diadakan di Jalan Kalianyar, RT 005, RW 004, Kelurahan Kalianyar, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, Sabtu (14/10).
BACA JUGA: Kowarteg Ganjar Beri Pelatihan Masak Rendang Enak yang Jarang Diketahui
"Terima kasih kepada sambutan warga yang sangat baik. Semuanya pun larut dalam keakraban dan senam bersama," kata Noehrozi selaku Koordinator Kowarteg Dukung Ganjar, dari rilis yang diterima GenPI.co, Sabtu (14/10).
Total ada 110 peserta yang berasal dari kalangan ibu-ibu prasejahtera di wilayah setempat.
BACA JUGA: Wanita Nelayan Sadulur Ganjar Bikin Keripik, Sekali Gigit Pasti Ketagihan
Menurut Noehrozi, peserta sangat senang dengan kegiatan senam bersama tersebut.
"Kami pun mewadahi mereka, para ibu-ibu yang memang ingin melakukan senam bersama," kata dia.
BACA JUGA: Jelang Pilpres 2024, Ganjar Pranowo Dapat Amunisi Baru dari Cianjur
Selain senam bersama, mereka turut menyosialisasikan sosok Ganjar Pranowo sebagai salah satu bacapres 2024.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News