
Dirinya pun mengaku akan berhadapan langsung dengan pemimpin agama bersama para pemainnya untuk menemukan solusi.
"Jadi saya memang harus koordinasi dulu sama pemimpin agama dan pemain juga biar bisa fokus pada hari pertandingan, dan satu hari sebelumnya. Biar kami fokus ke pertandingan. Maksudnya kami tetap makan tanpa puasa, mungkin hari-hari yang puasa itu ya mungkin bisa diganti setelah selesai periode puasa ya. Untuk itu memang harus dibicarakan kembali dengan pemain dan pemimpin agama nanti," tutur Shin Tae Yong.(Ant)
Simak video menarik berikut:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News