
GenPI.co - Pertandingan Piala Asia U-20 2023 antara Timnas Indonesia vs Irak dapat disaksikan secara langsung via link live streaming.
Timnas Indonesia U-20 akan melakoni laga perdananya pada Grup A di ajang Piala Asia U-20 2023 dengan melawan Irak, Rabu (1/3) pukul 19:00 WIB.
Di atas kertas, Irak U-20 jelas lebih diunggulkan dari Timnas Indonesia U-20, mengingat kualitas pemain dan pengalaman mereka dalam berkompetisi di Piala Asia jauh lebih banyak.
BACA JUGA: Lawan Irak di Piala Asia, Kapten Timnas Indonesia U-20 Minta Tolong
Meski begitu, Muhammad Ferarri sekalu kapten Timnas Indonesia U-20 mengaku tidak gentar menghadapi Irak di Stadion Lokomotiv, Uzbekistan.
Ferarri pun meyakini bahwa peluang Indonesia untuk memberi kejutan masih ada, terutama dengan strategi khusus yang dipersiapkan pelatih Shin.
BACA JUGA: Shin Tae Yong Siap Tampil Habis-habisan di Piala Asia U-20 2023
"Ya ada instruksi khusus yang diberikan oleh coach Shin. Dan kami dari pemain hanya ingin fokus saja kepada pertandingan besok. Untuk instruksinya pasti ada," ucap pemain 19 tahun itu.
Selain itu, Ferarri juga mengaku bangga bisa berkompetisi di ajang Piala Asia U-20 untuk pertama kali dalam kariernya.
BACA JUGA: Jadi Kapten Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia, Ferarri: Tak Mudah
Diberikan kepercayaan oleh Shin Tae Yong menjadi seorang kapten, wonderkid Persija Jakarta itu pun mengaku siap mengemban tugas yang berat tersebut.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News