
GenPI.co - Bek andalan Persib Bandung Achmad Jufriyanto alias Jupe tampak kecewa karena timnya kalah setelah bermain dengan 10 orang lantaran Teja Paku Alam dikeluarkan.
Teja Paku Alam menjadi sorotan setelah dirinya melakukan blunder fatal ketika Persib Bandung melakoni laga tandang melawan Barito Putera pada laga lanjutan Liga 1 2022/23, Senin (27/2).
Bermain di Stadion Demang Lehman, Banjar, Kalimantan Selatan, Teja Paku Alam melakukan pelanggaran fatal dengan sengaja menyentuh bola di luar kotak penalti.
BACA JUGA: Jelang Persib Bandung vs Arema FC, Luis Milla Ambil Ancang-ancang
Padahal, saat kejadian tersebut Persib tengah unggul 1-0 lewat gol David Da Silva ketika laga telah berjalan 20 menit.
Alhasil, Barito Putera yang unggul jumlah pemain mampu menyamakan kedudukan lewat gol Renan Alves pada menit ke-65, sebelum akhirnya membalikkan keadaan dan mengunci kemenangan lewat gol Gustavo Tocantins (79').
BACA JUGA: Liga 1: Lawan Arema FC Tanpa Penonton, Bos Persib Bandung Buka Suara
Setelah kehilangan Teja, Jupe mengaku Skuad Maung Bandung kehilangan konsentrasi karena harus bermain dengan 10 orang.
“Sulit buat kami bermain pada saat tandang, khususnya dengan jumlah pemain lebih sedikit. Tapi, di sini memang kami sedikit kurang fokus dengan beberapa crossing yang mereka lakukan dan akhirnya dihukum dengan dua gol,” ujar Jupe dinukil dari laman resmi klub, Senin (27/2).
BACA JUGA: Luis Milla Keluhkan Performa Persib Bandung Kontra Rans Nusantara FC
Kendati demikian, pemain bernomor punggung 16 ini tak mau terus larut dalam kesedihan atas kekalahan di kandang Barito Putera.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News