Ikuti Keinginan Menpora, PSSI Naturalisasi Pemain Timnas U-20 Bersamaan

Ikuti Keinginan Menpora, PSSI Naturalisasi Pemain Timnas U-20 Bersamaan - GenPI.co
Naturalisasi calon pemain Timnas Indonesia U-20 akan dilakukan secara bersamaan sesuai dengan keinginan Menpora. Foto: PSSI

GenPI.co - Utusan PSSI Hamdan Hamedan mengatakan naturalisasi calon pemain Timnas Indonesia U-20 akan dilakukan secara bersamaan.

Hal tersebut sesuai dengan apa yang diharapkan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali yang tidak ingin memproses kepindahan kewarganegaraan secara terpisah.

Amali mengatakan ingin proses kepindahan kewarganegaraan beberapa pemain tersebut dilangsungkan secara bersamaan.

BACA JUGA:  Respons Hamdan Hamedan Terkait Naturalisasi Zico Soree dan Rafael Struick

Hamdan mengungkapkan bahwa naturalisasi dari Justin Hubner, Ivar Jenner, dan satu atau dua pemain lainnya akan disatukan dan diproses berbarengan.

“Sehingga, mereka bisa dinaturalisasi secara bersamaan (sesuai keinginan Menpora, red),” ucap Hamdan kepada GenPI.co di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (10/12).

BACA JUGA:  Harapan Menpora Terkait Naturalisasi Calon Pemain Timnas U-20

Adapun Justin Hubner (Wolverhampton Wanderers U-21) dan Ivar Jenner (FC Utrecht U-21) sudah dipilih sang pelatih, Shin Tae Yong, dan diharapkan bisa berlaga untuk Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023 mendatang.

Sisanya, Hamdan mengatakan akan ada satu atau dua pemain tambahan yang akan turut serta dinaturalisasi bersama dengan Justin dan Ivar.

BACA JUGA:  Indra Sjafri Buka-bukaan soal Naturalisasi Rafael Struick dan Zico Soree

Oleh karena itu, proses kepindahan kewarganegaraan dari Justin dan Ivar saat ini sedang menunggu kelengkapan dokumen dari pemain tambahan tersebut agar bisa diproses bersamaan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya