
GenPI.co - Pertandingan Liga 1 2019 antara Persipura Jayapura vs Persib Bandung di Stadion Delta Sidoarjo, Senin, (23/9) berlangsung panas.
Namun Persipura Jayapura tak mampu mengimbangi permainan Persib Bandung. Laga berakhir dengan 3 gol yang disarangkan Maung Bandung ke gawang lawan.
Gol pertama diciptakan Ezechiel n'Douassel di menit 39. Hal ini membuat Persib bandung tampil semakin percaya diri. Kedudukan 0-1 bertahan hingga babak pertama.
Baca juga:
Semen Padang vs PSM Makassar 2-1: Petaka Kiper Dadakan
Persija vs Barito Putera, 1-0 Macan Kemayoran Tak Jadi Degradasi
Kejutan terjadi di menit awal babak kedua. Tendangan keras pemain Persipura Jayapura Titus Bonai gagal dihadang penjaga gawang. Alhasil skor pun seimbang 1-1.
Permainan berlangsung panas pasca kedudukan kedua kesebelasan sama. Upaya Persib Bandung meningkatkan pola serangan membuahkan hasil. Pada menit 47, Ezechiel kembali menghajar gawang Tim Mutiara Hitam tanpa ampun.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News