
GenPI.co - Megabintang Lionel Messi dan Timnas Argentina memborong rekor gila setelah mengalahkan Belanda dan lolos ke semifinal Piala Dunia 2022.
Timnas Argentina harus susah payah untuk bisa lolos ke semifinal Piala Dunia 2022 dengan mengalahkan tim kuat dari Eropa, Belanda.
Bermain di Lusail Stadium, Qatar, pada Sabtu (10/12) pukul 02:00 WIB tersebut berlangsung sangat sengit dan dramatis.
BACA JUGA: Bukan Lionel Messi, Ini yang Diwaspadai Belanda dari Timnas Argentina
Dikatakan sengit karena di sepanjang 120 menit pertandingan, terdapat 16 kartu kuning di mana tujuh di antaranya untuk Belanda dan sisanya milik Argentina.
Tak hanya itu saja, jalannya pertandingan juga sangat seru dan dramatis. Banyak kejadian di luar dugaan terjadi di atas lapangan.
BACA JUGA: Sengit dan Dramatis, Argentina Bungkam Belanda Lewat Adu Penalti
Albiceleste, julukan Timnas Argentina, sejatinya sempat unggul 2-0 terlebih dahulu lewat gol Nahuel Molina pada menit ke-35 dan penalti Lionel Messi pada menit ke-73.
Namun, Belanda mampu menyamakan kedudukan di menit-menit akhir pertandingan, lewat dua gol dari aksi pemain pengganti Wout Weghorst (83', 90+11').
BACA JUGA: Jelang Laga Argentina vs Belanda di Piala Dunia, Lionel Messi Ketakutan
Skor imbang 2-2 pun bertahan hingga laga usai, bahkan hingga perpanjangan waktu 2x15 selesai. Alhasil, penentu kemenangan Belanda vs Argentina ditentukan lewat babak adu penalti.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News