
Jika Ronaldo melakukan protes ke wasit, berbeda cerita dengan Bruno Fernandes yang menanggapinya santai.
"Saya merayakannya seolah-olah gol itu milik Ronaldo. Niat saya awalnya untuk memberi umpan ke Ronaldo," kata Bruno Fernandes dikutip dari Mais Futebol.
"Saya tahu sebuah gol sangat penting untuk seorang striker. Namun, siapa pun pencetak golnya sama saja. Hal terpenting adalah kami mencapai tujuan, meraih kemenangan," tutur bintang Manchester United tersebut.
BACA JUGA: Portugal Bungkam Uruguay, Cristiano Ronaldo Beri Pesan Berkelas
Pada laga itu, Portugal berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-0 atas Uruguay. Kedua gol tim berjuluk Selecao itu diborong oleh Bruno Fernandes.(*)
Heboh..! Coba simak video ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News