
GenPI.co - Gol akrobatik yang dicetak striker Richarlison membantu Brasil mengalahkan Serbia dengan skor 2-0.
Timnas Brasil bertemu dengan Serbia pada laga perdana Grup G Piala Dunia 2022, Jumat (25/11) dini hari WIB.
Pada laga yang berlangsung di Lusail Stadium, Qatar tersebut berlangsung alot di sepanjang babak pertama.
BACA JUGA: Piala Dunia 2022: Thiago Silva Si Tua Keladi Timnas Brasil
Baik Brasil maupun Serbia kerap melakukan jual beli serangan. Meski begitu, Neymar dan kawan-kawan memegang kendali pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 58 persen.
Sayangnya, jual beli serangan di sepanjang babak pertama tidak membuahkan satu pun gol.
BACA JUGA: Piala Dunia 2022: Aneh, Brasil Pilih Richarlison Daripada Firmino
Memasuki babak kedua, Brasil semakin menggila dengan menggempur terus-terusan lini pertahanan Serbia.
Puncaknya terjadi pada menit ke-62, di mana Richarlison berhasil menyambar bola muntahan menjadi gol, hasil dari tendangan Vinicius Jr. 1-0 Brasil memimpin.
BACA JUGA: Piala Dunia 2022: Kutukan Bintang Brasil Neymar Sangat Besar
Tertinggal satu gol, Serbia mencoba untuk menggempur lini pertahanan Brasil.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News