
GenPI.co - Dua calon pemain naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat memberi respons terkait panggilan ke Indonesia oleh Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule.
Langkah Sandy Walsh dan Jordi Amat untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) telah mencapai tahap akhir.
Iwan Bule sebelumnya mengunggah pernyataan di Instagram terkait pemanggilan Jordi Amat dan Sandy Walsh.
BACA JUGA: Dapat Lampu Hijau dari Jokowi, Jordi Amat dan Sandy Walsh Main di Piala AFF?
Dalam pernyataan tersebut, Iwan Bule meminta kedua pemain keturunan itu datang ke Indonesia untuk mengambil sumpah jadi WNI pada Kamis (17/11).
Baik Jordi Amat dan Sandy Walsh pun langsung memberikan respons terkait permintaan tersebut.
BACA JUGA: Jokowi Oke Naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh, Menpora Harapkan Ini
Melalui akun Twitter-nya, Sandy Walsh mengunggah emotikon pesawat terbang dan bendera Indonesia untuk mengisyaratkan dirinya segera terbang ke Tanah Air.
✈️ ????????
— Sandy Walsh (@SandyWalsh_) November 15, 2022
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News