
GenPI.Co- Tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting berhasil melaju ke semifinal China Open 2019.
Dia merebut tiket semifinal setelah menekuk wakil India Sai Praneeth dengan skor 16-21, 21-6, 21-16 di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Jumat (20/9).
BACA JUGA:
China Open 2019: Dendam Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya Lunas
China Open 2019: Unggul Jauh, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kalah
Kemenangan itu sekaligus menjadi ajang pembalasan bagi Ginting kepada Praneeth.
Sebelumnya Ginting dipaksa mengakui ketangguhan Praneeth pada Kejuaraan Dunia 2019 dengan skor 19-21, 13-21.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News