
GenPI.co - Pelatih Shin Tae Yong bisa tersenyum lebar saat mengetahui bila Elkan Baggott sempat diincar 30 klub Liga Inggris.
Masa depan Timnas Indonesia diprediksi akan semakin cemerlang seiring dengan penampilan gemilang Elkan Baggott bersama klub divisi keempat Liga Inggris, Gillingham FC.
Hal terbukti dengan kemampuan Elkan Baggott yang bukan hanya baik di lini pertahanan tetapi juga tajam membantu penyerangan.
BACA JUGA: Masa Depan Elkan Baggott Cerah, Shin Tae Yong Tersenyum
Pemain berposisi asli bek tengah ini berhasil mencetak dua gol penyelamatan untuk Gillingham FC secara beruntun ke gawang Stevenage FC dan Barrow FC.
Pencapaian pemain berusia 20 tahun tersebut pun mendapat pujian dari pelatih Gillingham FC, Neil Harris.
BACA JUGA: Sering Assists ke Elkan Baggott, Pemain Gillingham FC Merasa Aneh
Pemain binaan klub divisi tiga Liga Inggris, Ipswich Town ini sempat diincar oleh 30 klub sebelum akhirnya dipinjamkan ke Gillingham FC.
"Dia bisa dipinjamkan ke salah satu dari 20 atau 30 klub yang mengincarnya," tutur Harris, dikutip dari Kent Online, Rabu (26/10).
BACA JUGA: Elkan Baggott Menggila di Inggris, Fisiknya Luar Biasa Mengerikan
Potensi Elkan memang telah terlihat sejak masih menjadi kapten Ipswich Town U-23, dia juga beberapa kali mendapat kesempatan untuk membela skuad senior.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News