
GenPI.co - RANS Nusantara FC mendapatkan satu poin setelah bermain imbang dengan Dewa United pada laga lanjutan pekan ke-11 Liga 1 2022/2023.
Bertandang ke Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (1/10), klub milik Raffi Ahmad tersebut menahan imbang tuan rumah dengan skor 2-2.
RANS Nusantara FC mampu unggul dua gol terlebih dahulu pada menit ke-14 dan ke-28 melalui Mitsuru Maruoka.
BACA JUGA: Dihajar RANS Nusantara FC, Pelatih Persebaya Aji Santoso Kecewa Berat
Namun, dua menit sebelum turun minum, Dewa United memperkecil selisih melalui Karim Rossi.
“Hari ini kami bermain mengawali dengan permainan yang cukup efektif tadi pada awal-awal pertandingan,” ujar pelatih RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan dalam konferensi pers seusai laga.
BACA JUGA: RANS Nusantara FC Bungkam Persebaya Surabaya, Rahmad Darmawan Marah
Menurutnya, anak asuhnya mampu menampilkan permainan yang cukup efektif pada babak pertama.
“Kami mampu membangun possession dengan baik dengan penguasaan bola yang cukup ideal. Beberapa kali kami mampu memberikan tekanan kepada lawan hingga mampu menghadirkan dua gol,” tuturnya.
BACA JUGA: RANS Nusantara FC Ukir Rekor di Liga 1, Rahmad Darmawan Blak-blakan
Pelatih yang akrab disapa Coach RD itu mengatakan pada babak kedua juga sejatinya kedua tim bermain imbang dan saling mengadu serangan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News