
GenPI.co - Aksi tak biasa dilakukan oleh Lionel Messi dengan memberikan tanda tangan ke punggung fans Timnas Argentina setelah dirinya mencetak gol.
Hal tersebut terjadi saat Timnas Argentina menjamu Jamaika pada ajang FIFA Matchday, Rabu (28/9) pukul 07:00 WIB.
Bermain di El Monumental Stadium, Argentina menurunkan skuad terbaiknya sejak menit awal pertandingan melawan Jamaika.
BACA JUGA: Isu Lionel Messi Bikin Barcelona Ngamuk, Ini Masalahnya
Meski begitu, pelatih Lionel Sebastian Scaloni tidak memasukkan nama Lionel Messi sejak menit awal pertandingan.
Walau tanpa kehadiran Messi, Argentina tetap mendominasi akan jalannya pertandingan sejak babak pertama dimulai.
BACA JUGA: Lionel Messi Cedera, Argentina Susah Payah Lawan Honduras
Bahkan, Albiceleste mampu meraih keunggulan lewat gol Julian Alvarez saat pertandingan baru berjalan 13 menit.
Sudah unggul 1-0, Argentina mulai kesulitan untuk menembus ketatnya lini pertahanan yang diperlihatkan Jamaika.
BACA JUGA: Statistik Tidak Bohong, Kylian Mbappe Benci Lionel Messi dan Neymar
Alhasil, Scaloni pun memasukkan Lionel Messi pada menit ke-56 untuk menggantikan Lautaro Martinez guna menambah variasi lini serang Argentina.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News