
Memasuki babak kedua, Timnas Indonesia U-19 kembali mencetak gol. Kali ini lewat striker bernomor punggung 7 kala itu, Abdul Rahman Lestaluhu, pada menit ke-54.
Tak berhenti sampai situ saja, Abdul Rahman Lestaluhu kembali mencetak gol keduanya atau keempat untuk Timnas Indonesia U-19 pada menit ke-89. Hong Kong pun kalah 1-4.
Kemenangan telak itu bisa saja terulang kembali saat Timnas Indonesia U-19 menjamu Hong Kong pada laga lanjutan grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Jumat (16/9/2022) pukul 20:00 WIB di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.(*)
BACA JUGA: Menggila di Timnas Indonesia U-19, Hokky Caraka Bikin Takjub AFC
Simak video berikut ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News