Terus Terang, Erik ten Hag Tak Mau seperti Sir Alex Ferguson di MU

Terus Terang, Erik ten Hag Tak Mau seperti Sir Alex Ferguson di MU - GenPI.co
Pelatih asal Belanda Erik ten Hag berterus terang dirinya tak mau seperti Sir Alex Ferguson di Manchester United. (foto: REUTERS/Toby Melville)

GenPI.co - Pelatih asal Belanda Erik ten Hag berterus terang dirinya tak mau seperti Sir Alex Ferguson di Manchester United.

Meskipun belum genap dua bulan menukangi Manchester United, Erik ten Hag tampaknya bertekad untuk menciptakan tim yang solid dengan caranya sendiri.

Mantan pelatih Ajax Amsterdam itu ogah menerapkan cara yang dilakukan oleh pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson.

BACA JUGA:  Kritik Erik ten Hag, Cristiano Ronaldo Hengkang dari Manchester United

Seperti diketahui, Sir Alex Ferguson dikenal sebagai pelatih yang keras, salah satu ciri kepelatihannya yakni menerapkan 'hairdryer treatment' selama 27 tahun mengepalai The Red Devils.

Hairdryer treatment merupakan istilah yang digunakan untuk menggambarkan situasi Ferguson yang memarahi habis-habisan pemainnya yang bermain buruk.

BACA JUGA:  Manchester United Dibantai, Erik ten Hag Ngamuk: Sampah!

Meskipun sebagian besar 'hairdryer treatment' berupa serangan verbal, tidak jarang juga Ferguson melakukannya dalam bentuk fisik.

Hal ini lah yang tidak ingin ditiru oleh Erik ten Hag, pelatih berusia 52 tahun itu mengaku tidak membutuhkan metode tersebut untuk mendisiplinkan timnya.

BACA JUGA:  Manchester United Keok, Erik ten Hag Sindir Cristiano Ronaldo

"Saya tidak butuh 'hairdryer'!" tutur Ten Hag kala itu, dilansir dari Manchester Evening News, Senin (22/8).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya