
GenPI.co - Mantan pemain Timnas Indonesia, Atep Ahmad Rizal memberikan penilaiannya terkait hasil pertandingan Timnas Indonesia U-23 dan Thailand di babak semifinal SEA Games 2021 di Vietnam.
Pertandingan yang dilangsungkan di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Vietnam pada Kamis (19/5) itu berakhir dengan skor 0-1 untuk Thailand setelah menjalani babak tambahan waktu.
Selama bermain 90 menit, kedua tim tidak mampu mencetak satu gol pun, sehingga pertandingan harus dilanjutkan ke babak tambahan.
BACA JUGA: Thailand Mendominasi, Timnas Voli Putri Indonesia Diacungi Jempol
Atep menyayangkan hasil yang diterima skuad asuhan Shin Tae Yong.
“Padahal TImnas Indonesia U-23 sudah bermain cukup baik selama 90 menit pertandingan. Ujarnya saat dihubungi GenPI.co, Kamis (19/5).
BACA JUGA: Mantan Timnas Indonesia U-23 Kritik Shin Tae Yong, Begini Katanya
Pada waktu normal, kedua tim saling jual-beli serangan, tetapi tidak satu pun peluang bisa dikonversi menjadi gol.
“Timnas Indonesia U-23 sejatinya mampu mengimbangi permainan Thailand pada pertandingan itu,” tutur Atep.
Menurutnya, setelah waktu normal 90 menit terlewati, para pemain Timnas Indonesia U-23 mulai lengah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News