
Di pertandingan terakhir, Thailand U-23 memiliki kesempatan untuk memperbaiki posisinya andai bisa mengalahkan Singapura.
Sayangnya, hal itu tidak terjadi. Thailand U-23 justru tersungkur oleh Singapura U-23 dengan skor cukup telak, 0-2.
Dua gol Singapura U-23 kala itu dicetak oleh Quak Yun Ji di menit ke-45, dan Safirul di menit ke-87.
BACA JUGA: Pengukuhan Kontingen di SEA Games 2021, 499 Atlet Siap Berjuang
Kemenangan itu membuat Singapura bertahan di posisi ketiga dengan tujuh poin. Di bawah Indonesia U-23 yang unggul dua poin meski kalah dari Malaysia di penghujung laga dengan skor 0-1.
Kini, Singapura U-23 akan kembali bertemu dengan Thailand U-23 dalam laga kedua grup B SEA Games 2021 pada Senin (9/5/2022) pukul 19:00 WIB di Thien Truong Stadium, Nam Đinh, Vietnam.(*)
BACA JUGA: Kalah dari Vietnam di SEA Games, Indonesia Masih Punya Peluang
Jangan lewatkan video populer ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News