
GenPI.co - Membutuhkan watu satu jam untuk Timnas Indonesia U-23 membungkam Vietnam U-23 tanpa ampun.
Momen pembantaian Timnas Indonesia U-23 atas Vietnam itu terjadi dalam ajang semifinal SEA Games 2011 pada Sabtu (19/11/2011).
Bermain di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Skuad Garuda Muda yang kala itu masih dilatih oleh Rahmad Darmawan diprediksi bisa mengalahkan Vietnam.
BACA JUGA: Lawan Vietnam, Shin Tae Yong Beri Kabar Buruk ke Timnas U-23
Selain karena statusnya sebagai tuan rumah, Timnas U-23 juga kala itu berisikan para pemain bintang di kelasnya.
Sebut saja Kurnia Meiga, Titus Bonai, Egi Melgiansyah, Hasim Kipuw, Andik Vermansah, Gunawan Dwi Cahyo, Patrich Wanggai, Hendro Siswanto, Ferdinan Sinaga, hingga pemain naturalisasi Diego Michiels mengisi skuad Timnas U-23 kala itu.
BACA JUGA: Media Vietnam Resah Timnas Indonesia U-23 Datang, Judulnya Bahaya
Meski diunggulkan, tapi Skuad Garuda Muda kesulitan untuk bisa menembus lini pertahanan Vietnam.
BACA JUGA: Teknologi Pendidikan Menurut Para Ahli
Membutuhkan waktu setidaknya satu jam pertandingan, untuk Timnas Indonesia U-23 menembus ketatnya pertahanan Vietnam.
BACA JUGA: Takut dengan Timnas Indonesia U-23, Myanmar Vietnam Lakukan Ini
Itu terlihat ketika Patrich Wanggai berhasil menjebol gawang Vietnam saat pertandingan memasuki menit ke-61.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News