
GenPI.co - Pelatih Timnas Senam Putri Indonesia, Eva Butar Butar mengungkapkan adanya masalah biaya guna persiapan ajang internasional, seperti SEA Games 2021 dan Olimpiade.
Eva mengaku sebenarnya tim kepelatihan sudah menyiapkan program sesuai dengan yang diinginkan.
“Program sudah disusun, tetapi kendalanya itu biaya,” ujarnya saat ditemui di GOR Senam DKI Jakarta, Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (26/4).
BACA JUGA: Timnas SEA Games 2021 Main di Kandang Macan, Kata Ketum PB PABSI
Eva mengatakan sebenarnya dirinya sudah menyusun program selama satu tahun ke depan, termasuk menuju kualifikasi untuk championship.
“Maret 2022 seharusnya ada try out, tetapi dibatalkan karena tidak ada biaya,” ucapnya.
BACA JUGA: 5 Alasan Shin Tae Yong Bisa Bawa Timnas U-23 Juara SEA Games 2021
Eva mengungkapkan hingga saat ini dirinya mendapatkan kabar bahwa tidak ada dana untuk tryout dan training camp bagi para atlet.
“Akan tetapi tadi sudah didengar Pak Menpora dan Pak Deputi, katanya akan langsung disampaikan akan difasilitasi,” ujarnya.
BACA JUGA: Jelang SEA Games 2021, Timnas Indonesia Bikin Madam Pang Resah
Dia berharap apa yang disampaikan itu bisa terlaksana dengan baik.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News