
GenPI.co - Tampil menggila dengan membantai AC Milan tanpa ampun, Fiorentina sukses membungkam publik San Siro.
Kemenangan telak Fiorentina atas AC Milan itu terjadi dalam ajang Serie A Italia 2019/20 pekan keenam pada Minggu (29/9/2019).
Berstatus sebagai tuan rumah, AC Milan justru gagal memberikan penampilan terbaiknya di hadapan 40 ribu lebih fans setianya yang memadati San Siro Stadium
BACA JUGA: Eriyanto, Pemain Baru Persib Bandung Jebolan AC Milan
Berbanding terbalik dengan AC Milan, Fiorentina justru tampil gemilang tanpa beban di kandang lawan.
Itu terlihat ketika Fiorentina mampu unggul terlebih dahulu lewat tendangan penalti yang dieksekusi oleh Erick Pulgar di menit ke-14.
BACA JUGA: Bungkam Lazio di Roma, AC Milan Pecahkan Rekor 17 Tahun Lalu
Tertinggal 0-1, AC Milan terus menggempur lini pertahanan Fiorentina. Sayang, La Viola berhasil mempertahankan keunggulan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, kejadian sial menimpa AC Milan. Klub berjuluk I Rossoneri itu harus bermain dengan 10 orang usai Mateo Musacchio menerima kartu merah langsung di menit ke-55.
BACA JUGA: AC Milan Menggila di Stadion Olimpico, Lazio Tak Berdaya
Keunggulan jumlah pemain itu pun langsung dimanfaatkan oleh Fiorentina, dengan menambah kedudukan lewat gol Gaetano Castrovilli di menit ke-66.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News