
Untuk itu, Ginting mengaku akan waspada dan mempersiapkan diri dengan menonton video pertandingan calon rivalnya dan berdiskusi dengan pelatih untuk menentukan strategi yang tepat.
“Saya harus lebih waspada karena dia permainannya sedang meningkat. Dia juga baru saja juara Korea Open 2022. Persiapannya saya akan nonton video pertandingan dia dulu untuk mempelajari karakter permainannya lalu diskusi dengan pelatih,” ucap Ginting.(*)
Video seru hari ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News