
GenPI.co - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Ginting siap mempelajari karakter pemaian calon rivalnya asal China, Weng Hong Yang yang telah menantinya di babak delapan besar Badminton Asia Championship (BAC) 2022.
Ginting memastikan diri lolos ke babak delapan besar BAC 2022 setelah menumbangkan wakil Jepang, Kenta Nishimoto di babak 16 besar, Kamis (28/4).
Bermain di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Ginting mengunci kemenangan melalui pertandingan game selama 1 jam dengan skor akhir, 21-14, 13-21, 21-13.
BACA JUGA: Julukan Mengerikan Anthony Ginting, Lee Zii Jia Dapat Peringatan
Menanggapi hasil pertandingan tersebut, Ginting mengaku cukup senang dengan permainnya meskipun masih harus melakukan beberapa perbaikan.
Melansir dari laman resmi PBSI, Ginting mengungkapkan bahwa kondisi lapangan yang berangin menjadi tantangan tersendiri baginya.
BACA JUGA: Pelatih Momota Puji Anthony Ginting, Punya Serangan Mematikan
Seperti saat tertinggal di set kedua, Ginting mengaku kesulitan mengatasi perubahan angin, tetapi pada set ketiga ia mencoba untuk lebih berani mendominasi di depan net.
“Tadi kalah di gim kedua juga karena saya kesulitan saat menang angin. Di gim ketiga setelah interval, saya coba nekat aja sama lebih pegang bola depannya,” jelas Ginting.
BACA JUGA: BAC 2022: Anthony Ginting Beri Sinyal Bahaya, Lawan Bisa Waswas
Selanjutnya, Ginting akan berhadapan dengan juara Korea Open 2022 asal China, Weng Hong Yang di babak perempat final, Jumat (29/4).
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News