
GenPI.co - Megabintang Timnas Argentina, Lionel Messi diduga memberikan sinyal akan hengkang dari Paris Saint-Germain (PSG) pada bursa transfer mendatang usai menghilang di pesta juara timnya.
PSG memastikan diri menjadi juara Liga Prancis 2021/22 saat bermain imbang atas Lens di pekan ke-34, Minggu (24/4).
Dalam laga tersebut, Messi menjadi satu-satunya pencetak gol untuk PSG, tepatnya pada menit ke-68.
BACA JUGA: Robert Lewandowski Bisa Bikin Barcelona Lupakan Lionel Messi
Satu poin tersebut mampu membuat PSG mengamankan kedudukannya di puncak klasemen Liga Prancis 2021/22.
Meskipun masih menyisakan 4 pertandingan lagi, poin PSG dipastikan tidak akan terkejar oleh tim manapun, termasuk rival terdekatnya, Marseille.
BACA JUGA: Lionel Messi Lebih Baik dari Cristiano Ronaldo, Kata Gerrard
Sehari berselang, beberapa penggawa PSG terlihat membuat pesta kecil-kecilan untuk merayakan gelar juara PSG.
Hal ini terlihat dalam unggahan Neymar dan Idrissa Gueye melalui Instagram mereka, tetapi uniknya, pesta tersebut tidak dihadiri oleh Lionel Messi.
BACA JUGA: Lionel Messi Sangat Mengecewakan di PSG, Tak Bisa Apa-apa
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News