
GenPI.co - Banjir gol terjadi saat Liverpool berhasil mengalahkan Manchester City dengan skor tipis.
Kemenangan tipis yang diraih oleh Liverpool atas Manchester City itu terjadi dalam ajang Liga Primer Inggris musim 2017/18 pekan ke-23 pada Minggu (14/1/2018).
Bermain di Anfield Stadium, kala itu kedua tim tengah mempertaruhkan posisinya masing-masing di papan atas klasemen Liga Primer Inggris.
BACA JUGA: Bungkam Benfica, Liverpool Ukir Banyak Rekor di Liga Champions
Liverpool saat itu berada di posisi ketiga, sedangkan tamunya Manchester City tengah mencoba dominasinya di puncak klasemen.
Berstatus sebagai tuan rumah, tentu saja Liverpool sedikit diunggulkan untuk bisa membenamkan perlawanan dari Man City.
BACA JUGA: Banjir Gol, Benfica Bikin Kejutan di Kandang Liverpool
Hal tersebut pun benar adanya. Pasukan Jurgen Klopp mampu meraih keunggulan lebih dulu saat laga baru berjalan sembilan menit lewat tendangan Alex Oxlade-Chamberlain.
Man City baru bisa menyamakan kedudukan lewat sepakan Leroy Sane, jelang lima menit babak pertama usai.
BACA JUGA: Liverpool Pesta Gol, Bantai Benfica Habis-habisan di Anfield
Memasuki babak kedua, Liverpool langsung memborong tiga gol dalam kurun waktu waktu delapan menit saja.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News