
GenPI.co - Chief Operating Officer (COO) RANS Cilegon FC Darius Sinathrya menanggapi perihal rumor timnya bakal mendatangkan pemain asal Jerman Mesut Ozil.
Darius mengatakan, pemain berlabel bintang dunia cukup penting dalam menjaga gairah dunia sepak bola dari sisi entertainment.
"Itu bagus dari sisi gimmick entertainment," ujar dia di Jakarta, Selasa (29/3/2022).
BACA JUGA: Mesut Ozil Dicoret Fenerbahce, Merapat ke RANS Cilegon FC?
Namun, menjadi pertimbangan matang-matang pihaknya mengontrak Mesut Ozil untuk Liga 1.
Menurutnya, mendatangkan Ozil butuh investasi yang cukup besar.
BACA JUGA: Suara Lantang SOS Tegas: Mesut Ozil Takkan Gabung Rans Cilegon FC
Dia menambahkan lebih baik anggaran tersebut dialihkan untuk pembangunan akademi.
"Dengan investasi besar, kami bisa manfaatkan bangun fasilitas akademi yang profesional," jelasnya.
BACA JUGA: Mesut Ozil ke RANS Cilegon, Media Turki Beber Fakta Mencengangkan
Darius menambahkan fokus membangun akademi jauh lebih bermanfaat untuk mencetak para pesepakbola berbakat.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News