
GenPI.co - Timnas Indonesia dipastikan tidak berada satu grup dengan Malaysia di SEA Games 2021 karena berada satu pot.
SEA Games 2021 akan dijadwalkan digelar di Hanoi, Vietnam pada 12-23 Mei 2022 mendatang.
Untuk cabang olahraga sepak bola putra, pihak penyelenggara telah membagi 10 negara peserta ke dalam lima pot berbeda.
BACA JUGA: Usai Disorot Media Korea Selatan, Timnas Indonesia U19 Kena Sial
Pot ini nantinya akan digunakan untuk mengundi grup yang akan dihuni oleh setiap peserta.
Melansir dari Thanh Nien, Selasa (22/3), pembagian pot ini didasarkan pada performa setiap peserta dalam dua edisi SEA Games terakhir.
BACA JUGA: Sepak Bola Amputasi yang Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia
Sang tuan rumah, Vietnam berstatus sebagai juara bertahan edisi 2019, akan berada dalam pot yang sama dengan juara SEA Games 2017, Thailand.
Di pot kedua akan diisi oleh Timnas Indonesia dan Malaysia, kondisi ini pun memastikan rival abadi tersebut tidak akan berada dalam grup yang sama.
BACA JUGA: Berhasil Lolos Piala Dunia, Pelatih Timnas Indonesia Harapkan Ini
Timnas Indonesia masih memiliki kesempatan bertemu dengan Malaysia jika kedua negara berhasil lolos ke dari grup masing-masing.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News