
GenPI.co - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menjanjikan beberapa hal untuk Timnas Indonesia.
Sebagai informasi, Timnas Indonesia berhasil ke Piala Dunia Amputasi 2022 usai lolos dari babak kualifikasi.
"Pemerintah mengapresiasi prestasi yang didapatkan dan tentunya akan berikan dukungan ke depannya," ujar Amali di Auditorium Wisma Menpora, Jakarta, Kamis (17/3).
BACA JUGA: Sukses Besar di Bangladesh, Kapten Timnas Indonesia Bilang Begini
Menpora secara langsung mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemain dan jajaran pengurus Persatuan Sepak Bola Amputasi Indonesia (PSAI).
"Apa yang sudah dihasilkan Timnas Amputasi Indonesia sangat baik, apalagi setelah mendengar perjuangan mereka," tambahnya.
BACA JUGA: Ini Lawan Terberat Timnas Indonesia di Piala Dunia Amputasi 2022
Sebelumnya, Ketua Umum PSAI Yudhi Yahya menyampaikan kesulitannya selama menjalani babak kualifikasi Piala Dunia Amputasi 2022.
Dia mengungkapkan para pemain dan staf sampai harus menginap di rumah salah satu pengurus selama menjalani pemusatan latihan (TC).
BACA JUGA: Menpora Beri Kabar Baik, Timnas Amputasi Indonesia Pasti Lega
Selain itu, Yudhi juga mengatakan kesulitan mencari tempat latihan bagi anak asuhnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News