
GenPI.co - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali memberikan angin segar bagi dunia sepak bola Indonesia.
Zainudin Amali menegaskan pemerintah saat ini telah memperbolehkan kegiatan olahraga, termasuk sepak bola bisa digelar dengan penonton.
"Jadi, kegiatan olahraga boleh ditonton berdasarkan level PPKM wilayah tersebut," kata Amali di GBK Arena, Selasa (15/3).
BACA JUGA: Harapan Menpora Amali di Dunia Sepak Bola, Sebut Presiden Jokowi
Meskipun demikian, Amali mengatakan kegiatan olahraga sebenarnya mulai sedikit demi sedikit menyesuaikan diri dengan kondisi pandemi.
Dia mengatakan, sebelum keluar aturan dari pemerintah, pertandingan bola yang digelar PSSI maupun pertandingan basket juga sebenarnya sudah mulai diuji coba dengan penonton meski terbatas.
BACA JUGA: Menpora Beber Cabor yang Jadi Fokus Pemerintah di Olimpiade
Namun, dengan adanya pemberitahuan resmi dari pemerintah, dirinya mengatakan hal ini makin memperkuat pegangan hukum para insan olahraga.
"Buat para pimpinan cabang olahraga yang mau mengadakan kompetisi, turnamen, kejuaraan, dan bentuk-bentuk lainnya, kini sudah bisa," katanya.
BACA JUGA: Menpora Ungkap Ambisi Indonesia di Olimpiade, Targetnya Sangar
Akan tetapi, Amali kembali mengingatkan jumlah penonton yang bisa hadir masih sangat dipengaruhi oleh level PPKM wilayah tersebut.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News