
Dua kemenangan beruntun tersebut memastikan Timnas Indonesia lolos ke putaran final Piala Dunia Amputasi 2022.
"Berkat kemenangan Timnas Indonesia Amputee atas Malaysia, kami memastikan satu tiket ke putaran final Piala Dunia Amputee Football 2022 yang digelar di Turki," tulis pernyataan resmi Indonesia Amputee Football (INAF) melalui Instagram.
"Terima kasih atas doa dan dukungan seluruh masyarakat Indonesia. Come on ‘Garuda’, come on ‘Garuda’," tutup pernyataan tersebut.
BACA JUGA: Nasib Emil Audero Tak Jelas, Cyrus Margono Bela Timnas Indonesia
Sementara itu, Timnas Indonesia Amputasi masih harus melakoni laga pamungkas melawan Jepang untuk memperebutkan gelar juara grup pada Senin (14/3) pukul 12.00 WIB.
Sedangkan putaran final Piala Dunia Amputasi 2022 akan digelar di Turki pada Oktober 2022 mendatang.(*)
BACA JUGA: Presiden Baru Korea Selatan Bikin Timnas Indonesia Ketiban Untung
Tonton Video viral berikut:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News