Bertekad Keluar dari Zona Degradasi, Barito Putera Incar 3 Poin

Bertekad Keluar dari Zona Degradasi, Barito Putera Incar 3 Poin - GenPI.co
Bertekad kuat untuk keluar dari zona degradasi, Barito Putera incar 3 poin penuh. Foto: PT LIB

GenPI.co - Barito Putera masih berusaha sekuat tenaga agar bisa lolos dari zona degradasi Liga 1 2021/22.

Saat ini, tim asuhan Rahmad Darmawan tersebut duduk di peringkat ke-17, posisi kedua dari dasar klasemen dengan torehan 16 poin.

Dari 23 pertandingan, Barito Putera hanya mampu mengoleksi empat kemenangan, empat hasil imbang, dan 15 kekalahan.

BACA JUGA:  Rahmad Darmawan: Badai Covid-19 Merugikan Semua Tim Liga 1

Dalam lima laga terakhir, Laskar Antasari, julukan Barito Putera, tidak mampu mendapatkan kemenangan satu kali pun.

“Kami sepakat hanya butuh satu kemenangan untuk bisa berjalan lebih enak ke depannya,” tutur pemain Barito, Abrizal Umanailo, dalam konferensi pers, Rabu (9/2).

BACA JUGA:  Pro Kontra Liga 1 Berjalan saat Covid-19 Menggila, PSTI Bersuara

Dia mengaku para pemain sudah siap untuk menghadapi PSIS Semarang, Kamis (10/2).

“Setiap latihan, kami para pemain optimistis bisa melewati masa sulit dan keluar dari zona merah,” tambahnya.

BACA JUGA:  Kurang Adil dan Menarik, Persikabo Harap Liga 1 Ditunda

Pelatih Barito, Rahmad Darmawan mengatakan sudah berbicara dengan para pemain mengenai hal-hal yang perlu disiapkan untuk pertandingan melawan PSIS.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya