
GenPI.co - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong bongkar sifat jelek skuad Garuda pada Piala AFF di Singapura.
Dia mengatakan, ada 3 sifat jelek dari anak asuhannya. Para pemain Indonesia yang harus dibenahi jika ingin maju.
Ketiga sifat jelek itu adalah rendahnya profesionalisme, tidak disiplin soal makan, dan kurangnya kesadaran betapa penting latihan beban.
BACA JUGA: Prabowo Teratas, AHY dan Airlangga Kejar-kejaran
Shin Tae Yong menjelaskan mengapa hal itu sangat penting bagi pesepak bola.
"Untuk meningkatkan otot tubuh. Main bola itu sering berbenturan dengan lawan, kalau kekuatan tubuh kita kalah, kita gak bisa mengeluarkan kemampuan terbaik kita," kata Shin di kanal YouTube Deddy Corbuzier, Rabu (11/1).
BACA JUGA: Selain Bitcoin, Ini Dia Aset Kripto yang Bakal Meroket
Juru taktik asal Korea Selatan itu menilai para pemain sepak bola Indonesia sangat kekurangan asupan protein namun, di sisi lain, terlalu banyak asupan karbohidrat.
Hal itu dapat membuat stamina pemain cepat menurun ketika bertanding di lapangan.
BACA JUGA: Tok! Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Divonis 1 Tahun Penjara
Menurutnya, mengontrol asupan makanan para pemainnya adalah hal yang sulit dilakukan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News