
GenPI.co - Jangan remehkan timnas Indonesia. Di masa lalu, skuad Garuda pernah perkasa. Timnas Indonesia sempat bungkam Thailand 5-0.
Fakta menarik ini masih sangat mungkin terulang di edisi AFF 2020. Asnawi cs diprediksi masih bisa menggenggam kemenangan besar, 1 Januari 2022 nanti.
Timnas Indonesia memang punya modal apik jelang melawan Thailand di leg kedua final Piala AFF 2020. Modal apik itu adalah sejarah.
BACA JUGA: TImnas Indonesia Tak Beda dengan Jokowi, Beban Utang Bikin Pusing
Timnas Indonesia pernah meraih kemenangan besar atas Thailand, yakni dengan skor 5-0.
Hal ini membuktikan bahwa peluang untuk membalikkan keadaan itu masih ada walaupun tipis.
BACA JUGA: Menanti Keajaiban di Leg II Final Piala AFF, Indonesia Bisa!
Timnas Indonesia pernah mencukur habis Thailand dengan skor 5-0 pada 12 Juni 1975.
Skor fantastis itu diukir 46 tahun silam di ajang Jakarta Anniversary Tournament.
BACA JUGA: Misi Sulit Timnas Indonesia, Shin Tae Yong Sebut Menang Besar
Saat itu, Timnas Indonesia dan Thailand tergabung di Grup 1 bersama Malaysia. Di laga pertama Grup 1, skuat Garuda mampu membantai tim Gajah Perang dengan lima gol tanpa balas.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News