
GenPI.co - Menjelang laga final Piala AFF 2020, pelatih Thailand yakni Alexandre Polking singgung rekor buruk Timnas Indonesia yang sering gagal juara.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Thailand di babak final Piala AFF 2020 yang digelar di National Stadium, Singapura.
Ini akan menjadi final keenam bagi Timnas Indonesia sepanjang sejarah Piala AFF, namun sayangnya skuad Garuda tidak pernah berhasil merebut gelar juara dalam lima kesempatan sebelumnya.
BACA JUGA: Timnas Indonesia Mengerikan, Media Vietnam Puji Habis-habisan
Bahkan, dari lima final tersebut tiga di antaranya Timnas Indonesia di gagalkan oleh Thailand yakni pada edisi Piala AFF 2000, 2002 dan 2016.
Dalam konferensi pers virtual, Selasa (28/12), Alexandre Polking menyinggung rekor buruk tersebut.
BACA JUGA: Lawan Thailand di Final, Timnas Indonesia Dapat Hadiah dari SBS
Walaupun Polking mengaku mengetahui tentang rekor tersebut, namun dirinya mengaku tidak terlalu memikirkannya karena peta kekuatan setiap tim akan terus berubah.
Polking menyadari bahwa Timnas Indonesia ingin memutus catatan buruk tersebut, namun Thailand juga akan fokus untuk mengincar kemenangan dan membukukan gelar juara Piala AFF untuk keenam kalinya.
BACA JUGA: Sebelum Nonton, Yuk Intip Statistik Timnas Indonesia vs Thailand
"Kami tahu tentang rekor itu dan saya percaya kalau masuk final ya ingin juara. Jelas untuk semua tim termasuk Indonesia dan mereka ingin memutus rekor itu," ujar Polking.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News