Menpora Senang Timnas Indonesia Menggila Usai Sempat Diremehkan

Menpora Senang Timnas Indonesia Menggila Usai Sempat Diremehkan - GenPI.co
Menpora Zainudin Amali. (Foto: Andi Ristanto/GenPI.co)

GenPI.co - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, bersyukur Timnas Indonesia bisa membuktikan hasil yang baik kepada mereka yang meremehkan skuad Garuda.

Menpora awalnya mengetahui bahwa Timnas Indonesia bukanlah tim yang diunggulkan di ajang Piala AFF 2020.

Terutama bila dibandingkan dengan tim-tim besar seperti Thailand, Vietnam, atau bahkan Singapura.

BACA JUGA:  Mengejutkan, Arief Poyuono Sebut Timnas Indonesia Bakal Kalah

“Ada komentar-komentar yang meremehkan kita. Anak-anak sudah membuktikan (hasilnya),” tutur Amali kepada awak media di Kemenpora, Senin (27/12).

Menpora mengatakan bahwa banyak orang yang meremehkan Timnas Indonesia karena tim yang di bawah usianya masih muda.

BACA JUGA:  Dede Yusuf Prediksi Timnas Indonesia Kalahkan Thailand

“Mungkin karena itu banyak orang yang menganggap bahwa tim kurang pengalaman dan lainnya,” tambahnya.

Hasil yang didapatkan Timnas Indonesia usai mengalahkan tuan rumah Singapura pada babak semifinal menjadi bukti bahwa meskipun usianya masih muda, skuad Garuda masih bisa bersaing.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Menggila, Gede Widiade Puji Shin Tae Yong

Tidak hanya mengalahkan Singapura, Timnas Indonesia juga berhasil masuk babak final berhadapan dengan Thailand.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya