
Tak berselang lama, giliran Quang Hai Nguyen yang mampu mencetak gol untuk Vietnam lewat kaki kirinya di menit ke-41.
Gol untuk Vietnam baru kembali tercipta di babak kedua, lewat kaki kanan Van Duc Phan di menit ke-61.
Alhasil, Vietnam pun berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 3-0 sekaligus membawa mereka lolos sebagai pemuncak grup A Piala AFF 2018.
BACA JUGA: Bantu Timnas Indonesia, Media Vietnam Ungkap 3 Kelemahan Malaysia
Tak hanya lolos sebagai grup A, pada ajang tersebut Vietnam juga berhasil keluar sebagai jawaranya usai mengalahkan Malaysia di final dengan agregat 3-2.
Kini, Vietnam akan kembali bertemu dengan Kamboja dalam laga pamungkas grup B Piala AFF 2020 pada Minggu (19/12) pukul 19:30 WIB.
BACA JUGA: Frustrasi Lawan Timnas Indonesia, Vietnam Kena Sindir Thailand
Laga ini sendiri akan menjadi penentuan, apakah Vietnam bisa lolos atau tidak ke semifinal Piala AFF 2020.(*)
Shin Tae Yong nggak Pernah Salah! Top-topan!
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News