
GenPI.co - Sindir pemerintah soal Thomas Cup 2020, pebulu tangkis tunggal putra, Jonatan Christie langsung puji pengusaha beras.
Seperti diketahui, Thomas Cup akhirnya kembali ke pangkuan Ibu Pertiwi setelah berkelana selama 19 tahun.
Kepulangan simbol supremasi bulu tangkis Indonesia tersebut merupakan hasil perjuangan dari Timnas Bulu Tangkis Putra Indonesia.
BACA JUGA: Absen di World Tour Finals, Jonatan Christie Duet Bareng Jokowi
Jonatan Christie dkk sukses mematenkan kemenangan dengan mengalahkan China melalui skor telak 3-0 di final Thomas Cup 2020 yang digelar di Aarhus, Denmark 17 Oktober lalu.
Kesuksesan tersebut pun mendapat beragam apresiasi dari berbagai pihak, salah satunya BNI selaku sponsor utama PP PBSI memberikan dana pembinaan senilai Rp5 miliar.
BACA JUGA: Perkembangan Melonjak Drastis, Jonatan Christie Dipuji Axelsen
Namun hal ini tampaknya masih dirasa belum cukup oleh Jonatan, yang belakangan aktif memberikan kode kepada pemerintah melalui akun media sosialnya.
Kali ini melalui Instagram Story-nya, Jonatan memuji seorang pengusaha beras bernama Billy yang dikabarkan menyiapkan bonus senilai Rp500 juta untuk Tim Thomas Cup Indonesia 2020.
BACA JUGA: Indonesia Open: Axelsen Sulit Bernapas, Jonatan Christie Untung?
"Terima kasih Pak Billy atas 'APRESIASI' yang sangat luar biasa ini. Bahkan sudah cair langsung dan tidak perlu ada gimmick-gimmick," tulis Jonatan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News