Indonesia Perkasa di Piala Thomas, Malaysia Bisa Keringat Dingin

Indonesia Perkasa di Piala Thomas, Malaysia Bisa Keringat Dingin - GenPI.co
Indonesia dikenal perkasa pada babak 8 besar Piala Thomas, bisa membuat Malaysia keringat dingin dibuatnya. (foto: BadmintonPhoto)

GenPI.co - Membongkar bukti keperkasaan Indonesia di babak delapan besar Piala Thomas 2020, sang calon rival, Malaysia diprediksi bisa keringat dingin.

Seperti diketahui, Tim Thomas Indonesia berhasil meloloskan diri ke babak perempatfinal dengan status sebagai juara Grup A Piala Thomas 2020.

Hasil ini diperoleh usai Indonesia mampu mengatasi perlawanan Aljazair (5-0), Thailand (3-2) dan Taiwan (3-2).

BACA JUGA:  Lolos dari Grup Neraka di Piala Thomas, Indonesia Buat BWF Takjub

Berdasarkan hasil drawing, Indonesia akan ditantang Malaysia dalam perebutan tiket babak semifinal.

Namun jika menilik sejarah, Malaysia sebaiknya waspada pasalnya Indonesia memiliki catatan mengerikan di babak delapan besar sejarah Piala Thomas.

BACA JUGA:  Ginting Sangar di Piala Thomas, Bongkar Cara Hajar Chou Tien Chen

Sejak Piala Thomas menggunakan babak perempat final pada 2004, Indonesia tercatat hanya sekali gagal di menembus semifinal dari total delapan pertandingan.

Satu-satunya kekalahan Indonesia terjadi pada Piala Thomas 2012 yang digelar di Wuhan, China, di mana Taufik Hidayat dkk gagal menembus pertahanan Jepang.

BACA JUGA:  Bangkit di Piala Thomas, Jonatan Christie Beri Pesan Berkelas

Selain kegagalan sembilan tahun lalu, Indonesia selalu berhasil mengatasi rival-rival di babak delapan besar dan melaju ke semifinal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya