
Selain itu, dari segi teknik dan pola permainan Fajar/Rian tidak difavoritkan lawan. Ditambah Herry menilai selama persiapan Fajar/Rian terlihat sangat baik.
"Dari hitung- hitungan semuanya, Fajar/Rian yang paling siap dan sangat cocok untuk menghadapi Lee/Wang," sebut Herry.
Terlepas dari kekalahan Fajar/Rian, Indonesia berhasil menang 3-2 atas Taiwan dan keluar sebagai juara Grup A sekaligus berhak melaju ke babak delapan besar Piala Thomas 2020.(*)
BACA JUGA: Kalahkan Taiwan, Indonesia Pecahkan Rekor Piala Thomas 2020
Simak video pilihan redaksi berikut ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News