
GenPI.co - Raksasa asal London, Arsenal lagi-lagi menelan kekalahan saat melawan Brighton & Hove Albion.
Kekalahan Arsenal atas Brighton itu terjadi dalam ajang Liga Inggris musim 2019/20 pekan ke-30 pada Sabtu (20/6/2020) lalu.
Diketahui, ini merupakan kekalahan kedua Arsenal di musim tersebut dari Brighton, setelah sebelumnya kandas di Emirates Stadium dengan skor 1-2.
BACA JUGA: Derby London Hujan Gol, Arsenal Bantai Tottenham di Kandang
Kemudian ketika Arsenal kembali bersua dengan Brighton di AMEX Stadium, klub berjuluk The Gunners itu lagi-lagi menelan kekalahan.
Saat itu, anak asuh Mikel Arteta kalah dari Brighton dengan skor yang sama, yakni 1-2.
BACA JUGA: Arsenal Pesta Gol, Burnley Hancur di Kandangnya Sendiri
Padahal, bila dilihat dari komposisi pemain Arsenal yang diperkuat Aubameyang, Lacazette, dan Pepe di lini depan seharunya bisa menembus lini belakang Brighton.
Namun yang terjadi justru di luar dugaan lagi. Satu gol Pepe di menit ke-68 mampu dibalas oleh Brighton dua kali lipat lewat Lewis Dunk (75') dan Neal Maupay (90+5').
BACA JUGA: Mengenal Lorena Bernal, WAG's Paling Cantik di Arsenal
Dengan begitu, Brighton menambah daftar kemenangan mereka menjadi lima kali dari Arsenal, dan hanya tiga kali imbang serta 11 kali kalah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News