
GenPI.co - PSIS Semarang tampil cukup trengginas di awal-awal pekan gelaran Liga 1 2021.
Sebab, tim berjuluk Mahesa Jenar itu belum mengalami satu pun kekalahan dari empat laga yang dimainkan.
Alhasil, tim itu kini bertengger di peringkat keempat klasemen sementara Liga 1 dengan delapan poin
BACA JUGA: Atmosfer BRI Liga 1 Beri Kehangatan dalam Keluarga dari Rumah
Pelatih sementara PSIS, Imran Nahumarury mengatakan, kualitas tim seiring berjalannya waktu bakal makin meningkat.
"Tim dalam on process," katanya dalam konferensi pers, Selasa (28/9).
BACA JUGA: Wow! Tante Ernie Blak-blakan Sebut Dirinya Doyan...
Dia mengatakan, PSIS bakal mendapatkan warna baru dengan pelatih asal Skotlandia Andrew Gillan yang akan segera bergabung.
"Tim ini masih bisa berkembang. Saya yakin mudah-mudahan ada pelatih baru juga jamin tim ini akan lebih baik," ujarnya.
BACA JUGA: 3 Zodiak Hari Ini Terima Uang yang Lama Dinanti, Bahagia Banget!
Sementara itu, PSIS Semarang bakal menghadapi Madura United dalam pekan kelima Liga 1 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Rabu (29/9/2021).
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News