
GenPI.co - Klub raksasa asal London, Chelsea, berpesta gol usai membenamkan perlawanan Manchester City di Stamford Bridge.
Kemenangan telak yang dirasakan oleh Chelsea itu terjadi saat menjamu Manchester City dalam putaran kelima Piala FA pada Minggu (21/2/2016) silam.
Kala itu, Chelsea yang masih dilatih oleh Guus Hiddink menurunkan komposisi pemain terbaiknya sejak menit awal pertandingan.
BACA JUGA: Main di Kandang, Chelsea Dipermak Habis oleh Aston Villa
Berbanding terbalik dengan Chelsea, Manchester City yang kala itu masih dilatih oleh Manuel Pellegrini justru menurunkan pemain lapis keduanya.
Sehingga sudah dapat diperkirakan sejak awal, Chelsea yang bermain sebagai tuan rumah dengan komposisi pemain terbaiknya, diunggulkan untuk memenangkan laga.
BACA JUGA: Kandaskan Tottenham di Derby London, Chelsea Ukir Sejarah Baru
Dan hal tersebut pun benar adanya. Chelsea dengan mudah berhasil mengalahkan Manchester City dengan skor sangat telak, 5-1.
Kelima gol Chelsea kala itu masing-masing dicetak oleh Diego Costa (35'), Willian (48'), Gary Cahill (53'), Eden Hazard (67'), dan Bertrand Trore (89').
BACA JUGA: Gilas Chelsea, Tottenham Berpesta dalam Derby London
Sedangkan satu-satunya gol yang dicetak oleh Manchester City kala itu dicetak oleh striker mudanya, David Faupala di menit ke-37.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News