
GenPI.co - Salah satu anggota Kerajaan Qatar membuat geger dunia sepak bola, karena langsung turun tangan perihal isu Cristiano Ronaldo ke Paris Saint-Germain (PSG).
Adalah Khalifah Bin Hamad Al-Thani, anggota kerajaan Qatar yang membuat geger dan juga punya hubungan dengan bos besar PSG, Nasser Al-Khelaifi.
Melalui akun Twitter resminya, Khalifah Bin Hamad Al-Thani membuat para fans sepak bola di seluruh dunia gempar.
BACA JUGA: Terbongkar! Real Madrid Jadi Biang Keladi Ronaldo Minta Dijual
Hal tersebut tak lepas dari unggahan di akun Twitter resminya, yang menyandingkan Lionel Messi bersama Cristiano Ronaldo.
Quizás ?
— خلـــيفة بـــن حمـــد آلــ ثانــــــي (@khm_althani) August 24, 2021
Maybe ?
Peut-être ? pic.twitter.com/qHMIgHmYcV
BACA JUGA: Ronaldo Dicadangkan karena Minta Dijual, Juventus Beri Pesan Maut
Dalam unggahannya itu, Khalifah Bin Hamad Al-Thani menggunakan tiga bahasa dalam cuitannya yang seakan-akan menjadi sebuah kode.
"Mungkinkah?" tulis Khalifah Bin Hamad Al-Thani menggunakan bahasa Spanyol, Inggris, dan Prancis.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News