
GenPI.co - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, blak-blakan mewaspadai tiga kontestan Liga 1 yang bakal memberatkan timnya meraih juara.
Robert Alberts menjelaskan. jika hitung-hitungan kualitas pemain, Bali United, Bhayangkara FC, dan Persija memiliki kekuatan atau kedalaman skuat yang tangguh untuk dihadapi.
Untuk Bali United karena mereka memiliki kualitas, lalu ada Bhayangkara yang sepertinya menjadi tim yang lebih mahal dari Persib jika melihat materi pemainnya dan banyak pemain bagus.
BACA JUGA: Soal Persaingan Liga 1, Pelatih Persib Sebut Ada Tim Berbahaya
"Persija Jakarta selalu menjadi tim berbahaya," katanya.
Dia menjelaskan, belum lagi klb-klub yang siap memberi kejutan seperti Arema FC, Borneo FC, dan Persipura.
BACA JUGA: Sambut 17 Agustus, Pemain Persib Sampaikan Pesan Menyentuh Hati
Pasalnya, persiapan tim itu lebih bagus dibanding Persib dalam latihan.
"Ada banyak juga tim yang tiba-tiba bisa mengancam seperti Arema, Borneo juga tentunya karena mereka banyak melakukan investasi. Lalu Persipura selalu menjadi tim yang solid," katanya.
BACA JUGA: Persib Bandung Maksimalkan Sisa Waktu Persiapan Hadapi Liga 1
Menurutnya, target Maung Bandung di Liga 1 2021/2022 sangat tinggi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News