
GenPI.co - Mampu mengalahkan Praveen Jordan/Melati Daeva dengan mudah, China memberikan sebuah jawaban menohok.
Jawaban menohok di sini tak lepas dari performa Praveen/Melati di perempatfinal bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020 ini.
Seperti diketahui, Praveen/Melati berhadapan dengan ganda campuran bulu tangkis peringkat satu dunia asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong di babak 8 besar.
BACA JUGA: Sedih, Praveen dan Melati Terhenti di Perempat Final Olimpiade
Dalam laga yang berlangsung di Musashino Forest Sport Plaza, Jepang, Praveen/Melati kalah tanpa memberikan perlawanan yang berarti.
Terlihat pada game pertama, di mana Praveen/Melati tidak pernah mampu menyamakan skor ketertinggalan mereka hingga akhirnya kalah 17-21 dari Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.
BACA JUGA: Dikalahkan Jepang, Jalur Neraka Menanti Praveen/Melati
Sedangkan di game kedua, lebih parah lagi. Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong terus mendapatkan poin dari error yang dilakukan Praveen/Melati hingga akhirnya menang 21-15.
Usai pertandingan, Huang Ya Qiong memberikan jawaban menohok ketika ditanya mengenai jalannya pertandingan mengalahkan Praveen/Melati.
BACA JUGA: Ngamuk Dikalahkan Praveen/Melati, Pasangan Denmark Banting Raket
Pasalnya, dirinya menilai bahwa banyaknya kesalahan yang dilakukan oleh Praveen/Melati membuat kemenangan mudah diraih.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News