
GenPI.co - Piala Eropa 2020 terus menyajikan drama-drama seru di atas lapangan hijau.
Dalam lanjutan grup A, Turki akan bertanding melawan Wales, Rabu (16/6).
Meski pada laga perdana Turki mengalami kekalahan, Wasekjen Persaudaraan Alumni (PA) 212 Novel Bamukmin yakin pertandingan keduanya ini memiliki hasil yang berbeda.
BACA JUGA: Link Live Streaming Piala Eropa 2020 Finlandia vs Rusia: Bangkit
Sebab, Turki rupanya punya satu pemain top yang akan memberikan kejutan.
"Hakan Calhanoglu jelas, dia di klub bermain untuk AC Milan," kata Novel kepada GenPI.co (16/6).
BACA JUGA: Piala Eropa 2020 Rusia vs Finlandia: Beruang Merah Marah
Novel mengatakan, Hakan akan memberikan performa terbaiknya malam ini.
Novel pun meyakini Turki akan meraih poin penuh dalam laga melawan Wales.
BACA JUGA: 5 Fakta Italia vs Swiss di Piala Eropa 2020, Timpang
Seperti diketahui, Hakan Calhanoglu merupakan pemain dari Turki.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News