
"Itu semua merupakan sebagian dari kekurangan yang ingin kita perbaiki," ucap Shin Tae Yong.
"Saya ingin pemain fokus konsentrasi penuh, supaya kita bisa lebih baik di pertandingan berikutnya. Semangat juga harus dipertahankan," tuturnya menjelaskan.
Nantinya, Timnas Indonesia akan berhadapan melawan Oman pada Sabtu (29/5) pukul 22:00 WIB dan tidak disiarkan secara langsung via TV Nasional.
BACA JUGA: Sinyal Mengerikan Vietnam, Timnas Indonesia Bisa Kebantai
Pasca uji coba melawan Oman, Timnas akan menjalani tiga laga terakhir Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.(*)
Video populer saat ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News