
GenPI.co - Pelatih Kepala PSS Sleman Dejan Antonic mengomentari terkait pemanggilan tiga pemainnya yakni Saddam Gaffar, Adi Satryo dan Arthur Irawan untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) tim nasional (timnas) Indonesia.
Dejan Antonic mengatakan ini merupakan hasil kerja keras mereka selama menjalani latihan dan pertandingan di Piala Menpora beberapa waktu lalu.
BACA JUGA: Liga 1 Tanpa Degradasi, Pentolan Viking Langsung Bersuara Lantang
“Ini adalah motivasi besar untuk tim PSS. Ini hasil kerja keras mereka di Piala Menpora kemarin dan saat latihan,” kata Dejan dalam keterangan tertulisnya, Minggu (9/5).
Menurut Dejan, tiga pemain itu selama ini bekerja dengan baik. Pelatih asal Serbia ini berharap ke depan akan semakin banyak pemain lain yang masuk ke timnas.
“Untuk Saddam, Adi dan Arthur harus tetap kerja keras di sana, karena pasti lebih keras dan berat. Ini pesan dari saya,” ujar Dejan.
Tiga anak asuhannya yang dipanggil TC timnas ini juga menjadi dorongan untuk Dejan agar dapat mengolah timnya dengan lebih baik. Khususnya untuk mengarungi kompetisi Liga 1 mendatang.
“Semangat saya juga harus lebih besar dan membuat tim makin bagus lagi. Bukan hanya untuk ketiga orang ini saja tapi juga untuk yang lain karena kami satu tim,” ucapnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News